Sleman, IDN Times - Setelah sempat mundur akibat adanya kemarau panjang, musim tanam padi di Kabupaten Sleman sudah bisa dilakukan pada bulan Desember ini.
Kepala Dinas Pertanian dan Perikanan Kabupaten Sleman, Heru Saptono menjelaskan, biasanya musim tanam di Kabupaten Sleman dilakukan pada Bulan Oktober, akan tetapi karena pada Oktober tahun ini belum ada hujan, maka musim tanam menjadi bergeser di Bulan Desember.
